`

Rabu, 30 Juni 2010

Terrafugia, Mobil Terbang Pertama Di Dunia

The Terrafugia Transition, pesawat terbang yang bisa berubah menjadi mobil atau sebaliknya, akan diproduksi besar-besaran. Terrafugia telah mendapat izin pesawat dengan beban khusus, dari Administrasi Penerbangan Federal Amerika Serikat (FAA).

Seperti dilansir Telegraph.co.uk, edisi Selasa 29 Juni 2010, pesawat-mobil ini merupakan satu-satunya kendaraan yang secara hukum diizinkan untuk beroperasi resmi.

Bagaimana metamorfosa kendaraan ini? Saat berada di jalan raya, kendaraan ini bisa dipacu dengan kecepatan standar. Saat menjadi mobil, kendaraan ajaib ini melipat sepasang sayapnya.

Artinya, bila menemukan area yang cocok dijadikan untuk bandara dadakan, kendaraan ini bisa segera beraksi. Cukup dengan 'bandara' berukuran sepertiga dari bandara normal, atau sekitar 500 meter, pesawat ini bisa lepas landas. Sayap lipat bertenaga listrik bisa mengembang.

Saat berada di udara, kecepatannya bisa mencapai sekitar 115 meter perjam, dengan jarak tempuh mencapai sekitar 760 kilometer. Beban yang diangkut bisa mencapai 200 kilogram.

Terrafugia sangat mengutamakan keselamatan penumpang. Termasuk dalam penerbangan dalam cuaca buruk. Pilot atau sopir dapat dengan mudahnya kembali ke rumah dan memasukkan pesawat ke garasi mobilnya.

Hingga kini tercatat 70 orang sudah memesan kendaraan ini. Dengan merogoh kocek sekitar Rp 90 juta sebagai tanda jadi, pesawat sudah bisa dipesan. Rencananya, pesawat-mobil ini akan dilego Rp 1,76 miliar.

Dana tanda jadi itu disimpan di pihak ketiga. Tujuannya, bila perusahaan itu bankrut sebelum barang tiba di lokasi, maka dana akan dikembalikan.

Cek TKP

Pusat Peluncuran SatelitSegera dibangun di Biak

Rusia tetap berharap bisa segera membangun pusat peluncuran satelit di Pulau Biak, Papua. Namun, proyek itu terus "mengapung" selama bertahun-tahun karena belum tuntasnya kesepakatan antar pemerintah kedua negara menyangkut hal teknis, misalnya menyangkut jaminan perlindungan teknologi roket.

Demikian menurut Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Alexander Ivanov. Menurut Ivanov, proyek yang siap dikerjakan oleh perusahaan Russian Air Launch Aerospace tersebut belum bisa diimplementasikan karena belum tercapai kesepakatan final mengenai "missile technology safeguard" antara pemerintah Indonesia dan Rusia.

Rusia siap melaksanakan proyek itu kapan saja bila perjanjian telah ditandatangani. Sekarang, semua tergantung pada pemerintah Indonesia.

"Saya hanya bisa bilang kalau bola ada di tangan Indonesia. Semua tergantung pada Indonesia, kami [bahkan] siap mengimplementasikannya besok kalau perjanjian telah tercapai dan ditandatangani," kata Ivanov di Pusat Kebudayaan Rusia, Jakarta, Kamis 6 Mei 2010.

Ivanov mengatakan, dia sudah mengunjungi Pulau Biak dan berbicara dengan pemimpin suku setempat. "Saya jelaskan bahwa implementasi proyek ini akan membuka peluang yang sangat baik bagi penduduk lokal karena mereka akan terlibat dalam pembangunan infrastruktur, mereka akan dapat pekerjaan, belajar profesi baru, dan terlebih lagi Rusia juga akan membangun sekolah dan rumah sakit di sana yang akan sangat berguna bagi penduduk lokal," terang Ivanov.

Menurut dia, bila terwujud, perusahaan lokal juga akan dilibatkan dalam proyek itu.

Negosiasi mengenai kesepakatan yang belum dituntaskan tersebut, kata Ivanov, sedang berlangsung.

Pasalnya, Rusia merupakan anggota dari mekanisme internasional yang mengatur perlindungan teknologi roket atau rudal (Missile Technology Control Regime), sedangkan Indonesia tidak masuk dalam mekanisme itu. Maka, harus ada semacam kesepakatan bilateral antara Indonesia dan Rusia.

"Saya kira kalau kesepakatan itu telah ditandatangani, kita bisa mulai implementasi praktis dari proyek yang sangat penting ini karena bila ini sudah diimplementasikan, Indonesia akan menjadi space state [negara yang mampu meluncurkan program ke luar angkasa]," kata Ivanov.

Posisi Pulau Biak sangat dekat dengan dengan garis khatulistiwa. Maka Rusia memandang peluncuran dari Biak dapat menghemat biaya lebih murah delapan hingga sepuluh kali lipat.

"Kami di Rusia punya teknologi unik untuk peluncuran satelit komersial bukan dari permukaan Bumi, tetapi dari sebuah pesawat yang sangat besar, sangat ramah lingkungan, dan berbiaya efektif. Itulah kenapa kami mengajukan pada Indonesia untuk melaksanakan proyek tersebut," kata Ivanov.

Cek TKP

Minggu, 27 Juni 2010

Gangguan Akibat Lingkar HItam Pada Mata

Semua orang akan menilai penampilan seseorang pertama kali dari wajahnya, kemudian menatap matanya. Apabila terdapat lingkar gelap pada mata tentunya akan menggangu penampilan dan terlihat semakin tua. Lingkaran gelap di sekitar mata biasanya terjadi akibat kelelahan atau kurang tidur sehingga membuat pemiliknya nampak lebih tua.

Lingkaran gelap juga diakibatkan kulit yang sangat tipis di sekitar mata, sehingga pembuluh darah di area ini gampang terlihat. Alergi, terlalu banyak merokok, paparan sinar matahari atau penyakit tertentu juga membuat daerah sekitar mata menghitam.

Untuk menghilangkan lingkaran hitam akibat kelelahan ada beberapa cara yang bisa dilakukan, seperti dikutip dari Modern Mom.

1. Kompres dengan air dingin atau gunakan kantung bekas teh yang telah dingin, irisan mentimun dingin, masker jel yang didinginkan atau sekantong kacang polong beku dalam sebuah handuk. Diamkan di sekitar kantung mata selama 15-20 menit.

2. Hindari berbaring horisontal karena menyebabkan penumpukan cairan yang menimbulkan mata bengkak. Gunakan dua bantal saat tidur. Kongesti hidung adalah penyebab lain lingkaran di bawah mata, sehingga membersihkan atau menyemprot hidung bisa membantu mengurangi lingkaran hitam.

3. Kosmetik dapat mengurangi lingkaran gelap di mata, di antaranya krim yang mengandung retinol, vitamin K, vitamin C dan vitamin E. Vitamin K dapat mengecilkan pembuluh darah, dan retinol membantu membangun kolagen. Gunakan concealer warna peach untuk menutupi lingkaran mata kebiruan dan hindari concealer warna putih atau abu-abu. Hindari juga produk kosmetik yang mengandung asam salisilat atau glikolat dan produk beraroma yang membuat alergi dan bengkak memburuk.

4. Untuk solusi jangka panjang terutama bagi yang memiliki kulit tipis, konsultasikan dengan dokter kulit. Terapi laser, pengelupasan kimia atau operasi untuk kelopak bengkak dan menyuntikkan cekungan penyebab bayangan hitam biasanya dilakukan di klinik kosmetik. Apabila kantung mata terus membengkak, menunjukkan kemungkinan gejala ginjal. Sebaiknya periksakan ke dokter. (kd)

Cek TKP

Inggris Selalu Gagal Penalti?

Menjelang pertandingan Inggris kontra Jerman nanti malam, mungkin ada yang mengamati perjalanan pertandingan Inggris. Rekor Inggris yang kerap kandas dalam adu penalti mendatangkan pertanyaan. Di mana salah The Three Lions sampai selalu gagal?

Jawabnya diketahui oleh mantan kiper Manchester United, Peter Schmeichel. Pria Denmark ini bisa menjawabnya karena menghabiskan masa delapan tahun di Inggris.

"Ketika pemain Inggris berjalan dari tengah lapangan ke titik penalti di kepala mereka selalu terpikir 'Kalau saya gagal maka saya akan dibantai sepanjang karir'," demikian kata Schmeichel dikutip dari The Daily Mirror, Minggu 27 Juni 2010.

"Mereka selalu teringat rekam sejarah dan takut meleset. Pasti karena itu," kata sang kiper lagi.

Mungkin ada benarnya apa yang dikatakan Schmeichel. Sebab Inggris punya catatan kelam dalam dram adu algojo. Hanya sekali Inggris menang saat melawan Spanyol di Euro 1996. Namun kalah saat melawan Jerman di Piala Dunia 1990 dan Euro 1996, melawan Argentina di Piala Dunia 1998 dan Portugal di 2006.

Sebaliknya Jerman punya mental keras dalam adu algojo. Ini terlihat dalam catatan empat pertandingan Der Panser di Piala Dunia yang selalu menang bila ada drama adu penalti.

"Saya rasa pemain Jerman tidak punya (tekanan) itu. Target untuk Inggris memang luar biasa," ujar Schmeichel lagi.

Cek TKP

Jumat, 25 Juni 2010

Besok Terjadi Gerhana Bulan Parsial

Masyarakat Indonesia mendapatkan kesempatan langka untuk melihat gerhana bulan parsial yang akan berlangsung besok, Sabtu, 25 Juni 2010 dari pukul 17.15 WIB hingga 20.00 WIB.

Gerhana bulan akan mencapai titik parsial pada pukul 18.40 WIB.

"Bulan sendiri akan terbit sekitar pukul 17.40 WIB sehingga saat terbitpun sudah terjadi gerhana,"ujar Kepala Observatorium Boscha, Hakim Malasan, Jumat 25 Juni 2010.

Hakim menjelaskan gerhana bulan akan berlangsung sekitar dua jam. Titik maksimal 50 persen bulan tertutup bayangan bumi pada pukul 18.40 WIB.

Bayangan bumi berangsur-angsur meninggalkan bulan pada pukul 20.00 WIB.

Menurut Hakim jika cuaca dalam keadaan cerah maka masyarakat dapat melihat dengan jelas gerhana bulan parsial. Gerhana bulan parsial akan terjadi di ufuk timur bumi. "Bisa dilihat dengan mata telanjang di ufuk timur," ujarnya.

Ia menambahkan walaupun tidak sesering gerhana matahari, namun peristiwa gerhana bulan parsial termasuk peristiwa langka di Indonesia.

Tahun ini hanya terjadi dua kali gerhana bulan parsial, yaitu 26 Juni 2010 dan 21 Desember 2010.

"Siklusnya 18 tahun sekali, untuk tahun ini hanya negara yang garis lintangnya sama dengan Indonesia dapat melihat gerhana ini," pungkasnya. (umi)

Cek TKP

Kamis, 24 Juni 2010

Ini Dia asal Usul Lesung Pipi

Semua orang pasti akan terkesan begitu melihat orang dengan senyum ditambah dengan lesung pipi. atau tanpa menggerakkan wajah saja, lesung itu muncul dengan jelas di pipi. Mungkin lesung pipi di wajah Afgan atau Putri Titian membuat penggemarnya tergila-gila.

Ciri fisik pada wajah ini hadir secara permanen di pipi atau di dagu, atau terlihat sementara ketika seseorang berbicara atau tersenyum. Kehadiran lesung pipi otomatis akan membuat wajah seseorang berubah (menjadi lebih menarik) sehingga boleh dibilang lesung pipi merupakan ciri fisik yang dominan.

Wanita dan remaja putri yang berlesung pipi sering dianggap seksi. Survei yang dilakukan melalui internet menunjukkan bahwa selebriti wanita yang memiliki lesung pipi adalah tipe selebriti yang paling banyak dicari di internet. Menurut survei tersebut, selebriti seperti Angelina Jolie dan Pretty Zinta banyak di-search hanya karena lesung pipi mereka.

Umumnya, lesung pipi muncul di kedua pipi. Pada sebagian orang, ada pula lesung pipi yang hanya terlihat di satu pipi. Ciri fisik ini diyakini sebagai sesuatu yang diwarisi secara genetik.

Selama proses reproduksi, masing-masing orangtua memberi kontribusi satu dari gen-gen mereka untuk anak. Karena gen lesung pipi ini termasuk dominan, anak pasti akan mendapatkannya dari orangtua. Artinya, jika kedua orangtua memiliki lesung pipi, peluang anak mewarisinya adalah sebesar 50-100 persen. Sedangkan jika hanya satu orangtua yang memiliki lesung pipi, peluangnya akan menjadi 50 persen. Bila kedua orangtua tidak mempunyai lesung pipi, tidak ada peluang bagi anak untuk mendapatkannya. Tetapi, anak-anak mereka kelak bisa menghantarkan gen lesung yang terpendam ini ke generasi berikutnya.

Dalam makalahnya yang berjudul The Anatomy of the Cheek Dimple (1998), Dr Joel Pessa, ahli bedah plastik di University of Texas Health Science Center, mengatakan, lesung pipi kemungkinan disebabkan oleh otot wajah yang disebut otot zygomaticus major yang terbelah dua. Lesung ini akibat otot wajah tersebut lebih pendek daripada ukuran normal sehingga otot tersebut menarik kulit wajah Anda dan membentuk lekukan pada kulit wajah Anda.

Ketika orang dengan anatomi wajah seperti ini tersenyum, otot-otot yang lebih pendek dari wajahnya menyebabkan kulit wajah tertarik, lalu menciptakan sedikit cekungan di kulit.

Namun, dalam kasus lain, lesung pipi juga disebabkan oleh kehadiran lemak berlebih pada wajah. Lesung seperti ini tidak permanen dan sering kali tidak dianggap sebagai indikator kesehatan yang baik. Meskipun begitu, ia akan lenyap ketika lemak berlebih tersebut juga menghilang berkat perubahan pola makan dan latihan.

Pada dasarnya, ciri fisik ini unik ketika muncul secara natural atau merupakan bawaan lahir. Namun, bila lesung pipi itu muncul sebagai indikator kesehatan yang buruk, haruskah kita senang mendapatkannya? Apalagi jika lesung pipi itu kemudian menghilang setelah Anda kehilangan berat badan. Apakah wajah kita akan tetap menarik?

Cek TKP :